Tag Archives: nasib

Kebiasaan buruk tidak dapat ditekan, harus meningkatkan tingkat pembinaan untuk mengurainya 习气不能压制,要提升境界来化解

wenda20150329A 55:58

Kebiasaan buruk tidak dapat ditekan, harus meningkatkan tingkat pembinaan untuk mengurainya

Pendengar wanita: Master, mengapa semakin saya menekan dan menahan suatu perilaku, pemikiran, atau kebiasaan buruk, sampai tingkat tertentu, ia malah meledak dalam bentuk yang lebih brutal?

Master menjawab: Saya tanya padamu, kamu pergi untuk memompa ban mobil atau sepeda, dan tekanan udara dipompa dan dipompa, bagaimana bunyi itu pada akhirnya? “Bang” (meledak) Baiklah, apakah dapat ditekan? Itu hanya bisa diurai, tidak dapat ditekan 

(Lalu menahan dan mengurai, kedua jenis ini bagaimana…) Tingkat pembinaan yang berbeda. Master Lu mengatasi dengan mengurainya, kalian anak-anak ini tidak membina diri dengan baik, sehingga Master tidak senang. Baru saja marah, kemudian saya akan mengurainya dalam sekejap, saya akan mengurainya setelah menceramahinya dan tidak akan menyimpannya dalam hati. 

Bagaimana dengan kalian? Setelah diceramahi oleh Master, kalian akan selalu mengingatnya dalam hati dan marah, “mengapa Master memarahi dan menceramahi saya seperti ini?“ Baiklah, ditahan dan ditahan, maka akan meledak suatu saat nanti. 

Kita ada beberapa teman se-Dharma yang seperti ini di Eropa, Master pergi ke Eropa dan berkata kepada mereka : “Membina diri dengan baik, jangan berbicara sesukanya.” Dia menahan diri, lalu menuliskan surat yang sangat panjang kepada saya untuk melampiaskannya.

Dia sendiri tidak tahu bagaimana untuk tersadarkan, dia hanya memikirkan halnya sendiri, oleh itu, dia menuliskan semua perasaannya sendiri, apa gunanya? Bisakah kamu memahami perasaan orang lain? Kamu tidak dapat memahami perasaan orang lain, lalu kamu menulis perasaan sendiri dijadikan sebagai alasan untuk mengatakan keburukan orang lain, bagaimana itu bisa membantumu? (Mengerti, Master. Saya menemukan bahwa jika saya dimarahi oleh seseorang, pada awalnya saya akan merasa sangat sedih, tetapi jika saya terbiasa dimarahi, maka kondisi saya perlahan akan baik kembali) 

Itu bukan marah, itu cemas. Kamu adalah murid Master, jika kamu tidak berusaha untuk maju, bukankah Master akan cemas? Berapa banyak waktu yang kalian miliki untuk membina diri? Masih ingin berhasil membina diri di satu kehidupan? Masih ingin menjadi Bodhisattva? 

Apakah kamu terlihat seperti seorang Bodhisattva? (Tidak) Jika tidak mirip, bukankah perlu segera meneladani supaya menjadi mirip? (Ya. Master, sekarang saya merasa banyak pikiran saya yang salah) Ini sangat menyusahkan. Anak-anak seperti kalian tidak hanya memiliki sedikit pemikiran yang salah, tetapi banyak pemikiran juga salah, sekarang kalian telah melakukan terlalu banyak karma buruk.  

Kalian merupakan pria pada kehidupan sebelumnya, dan telah melakukan banyak kesalahan, sehingga kalian menjadi wanita di kehidupan ini.  Setelah menjadi wanita pada kehidupan ini, masih saja belum membina diri dengan baik, dan masih melakukan hal-hal kotor tersebut. Bagaimana kamu bisa berhasil membina diri dalam kehidupan ini? (Tidak dapat berhasil membina diri, jika tidak mengubah kebiasaan buruk, maka tidak akan berhasil membina diri) 

Baguslah jika kamu mengetahuinya (Saya juga berusaha memperbaikinya, tetapi masih sering membuat kesalahan. Dulu saya sama sekali tidak sadar bahwa saya melakukan kesalahan, tetapi sekarang saya kadang-kadang menyadari, tetapi kadang-kadang saya masih lupa) 

Baiklah, bersikap lebih patuh sedikit, membina hati adalah hal yang sangat menderita, tetapi jika tidak membina hati akan menderita seumur hidup, dengan membina hati akan menderita untuk sementara waktu (Saya mengerti, membina hati memang susah) Perlu melepaskan, harus terbebaskan. Terbebaskan  adalah melepaskan, berpikiran terbuka, tidak melekat pada hal apapun, maka dia sudah berhasil (Baik, terima kasih Master)

 

wenda20150329A 55:58

习气不能压制,要提升境界来化解

女听众:师父,为什么当我对某种行为或者思维、习气越是压抑、克制,到一定程度的时候可能会以更猛烈的形式爆发呢?

台长答:我问你,你去给汽车、自行车的轮胎打气,气压在里面压啊压,到最后是什么声音啊?“砰”(爆炸了)好了,能压吗?只能化解,不能压(那克制和化解这两种怎么……)不同的境界。卢台长是化解,你们这些小孩子不好好修,师父不开心,刚刚生气,过一会儿我就化解了,我讲完了就化解掉了,不会记在心里的。你们呢?被台长讲了之后一直记在心中,生气了:“师父怎么这样骂我、讲我啊?”好了,绷啊绷啊,到一定时候爆发了。我们欧洲有个同修就是的,师父到欧洲去跟他说:“好好修,不要自说自话。”他憋啊憋,憋了半天写了封很长的信给我,他在发泄呢。他自己不知道怎么样开悟,就想到自己的那些事情,所以他把自己所有的感受写下来,有什么用啊?你能够理解别人的感受吗?你不能理解别人的感受,把自己的感受写下来作成理由去讲人家不好,对你有什么帮助啊?(明白,师父。我就发现如果我被一个人骂的时候,刚开始确实会觉得很委屈,但是如果被骂习惯了的话,自己境界就慢慢转过来了)不是骂,那是急。你是师父的弟子,你不好好地进步,师父会不着急的?有多少时间给你们修啊?还想一世修成?还想成菩萨?看看你这个样子像菩萨吗?(不像)不像要赶紧像,对不对啊?(嗯。师父,我现在觉得我很多意念都不对)很麻烦的。像你们这些孩子不是一点点意念不对,很多意念都不对啊,你们现在造业造得太多了。你们上辈子是男人做错很多事情,让你们这辈子变女人,这辈子变了女人之后还不好好修,还要做那些肮脏的事情,那你这辈子怎么修成啊?(修不成,如果不好好改毛病就修不成了)知道就好了(我也在努力改,但还是经常犯。我过去完全意识不到自己是在犯毛病,现在有时候能意识到,有时候还是会忘记)好了,乖一点啊,修心是一个很痛苦的事情,但是不修心痛苦一辈子,修心痛苦一阵子(明白,修心挺痛苦的)要解脱,必须解脱。解脱是什么放下、看破、什么事情都不执著,那成功了(好的,感恩师父)

Tahukah kamu bahwa takdir dapat diubah? Membina batin dan tingkatkan moralitas, maka kamu dapat mengubah takdir 你知道吗,命运是可以改变的?修养内心,增加道德,就可以改变命运

22-01-2017 Wejangan Master Jun Hong Lu di Seminar Dharma Sydney – “Beruntung bertemu dengan Buddha Dharma yang menerangi batin, kehidupan yang tersadarkan dapat mendengarkan suara Buddha”.

Tahukah kamu bahwa takdir dapat diubah? Membina batin dan tingkatkan moralitas, maka kamu dapat mengubah takdir

Pada masa Dinasti Ming, ada seorang pria bernama Yuan Liao Fan, dia pernah bertemu dengan seorang peramal yang sangat jitu, dan mengatakan semua hal tentang masa depannya telah terbukti. Disaat itu, Yuan Liao Fan di dalam hati memiliki sikap “mengikuti langit dan menuruti takdir” terhadap kehidupan, dia merasa bahwa hidup seseorang telah ditakdirkan, jadi jalani saja dan dia sendiri juga tidak berusaha. 

Pada suatu tahun, dia pergi mengunjungi seorang guru bernama Yun Gu. Guru Yun Gu berkata kepadanya: “Tahukah kamu bahwa takdir dapat diubah? Membina batin dan tingkatkan moralitas, maka kamu dapat mengubah takdir.”

Guru juga menceritakan banyak kisah masa lalu. Yuan Liao Fan memberitahu guru bahwa menurut peramal, dia sendiri tidak dapat lulus ujian Jin Shi (ujian kekaisaran Tiongkok) dan tidak memiliki putra (keturunan).

Guru Yun Gu bertanya: “Coba kamu pikirkan sendiri, bisakah kamu lulus ujian Jin Shi? Haruskah kamu memiliki seorang putra?”

Yuan Liao Fan berpikir lama, lalu berkata “tidak seharusnya”, dan mengakui bahwa dia memiliki banyak kekurangan pada karakternya, tidak sabar, tidak cukup berlapang dada, tidak dapat menolerir orang lain, terkadang mengandalkan kecerdasan diri sendiri untuk menekan orang lain, sangat egois, tidak memperhatikan ucapan, memiliki temperamen buruk, sikap acuh tak acuh, suka minum minuman keras, sering begadang untuk bermain, tidak menjaga tubuh, dll. Dia pikir ini semua menunjukkan bahwa tingkat moralnya tidak cukup, dan tidak seharusnya memiliki berkah di dunia. 

Guru Yun Gu berkata: “Tuan Kong meramal kamu tidak akan diterima di Akademi Kekaisaran dan tidak memiliki putra. Ini adalah bencana yang diturunkan oleh alam langit, merupakan balasan karma dari perbuatan kamu di kehidupan lalu, dan ini dapat dihindari dan diperbaiki. Asalkan kamu berusaha keras untuk melakukan banyak perbuatan baik, mengumpulkan banyak kebajikan secara diam-diam, mengumpulkan berkah yang telah kamu lakukan, mana mungkin kamu tidak dapat menikmatinya? “Yi Jing” (salah satu buku klasik Cina) mengatakan bahwa “keluarga yang mengumpulkan kebaikan akan memiliki banyak kejayaan, dan keluarga yang mengumpulkan hal-hal buruk akan mengalami bencana”; “Zhou Shu” (salah satu buku sejarah cina) juga mengatakan “Hidup ini tidak kekal, membina moral yang diperlukan”, berarti seseorang yang tidak memiliki usia panjang dan tidak memiliki berkah. Jika dia membina moralnya, maka dapat memperpanjang usianya dan membuat keluarganya makmur. Orang zaman dulu tidak menipu orang. Semua kebahagiaan didapatkan oleh kita sendiri. Bencana dan berkah tidak dikendalikan oleh alam langit, juga tidak sepenuhnya digariskan. Kita sendiri yang harus mengubahnya. Banyak orang bertengkar di rumah sepanjang hari, setelah mempelajari ajaran Buddha, membina hati dan melafalkan paritta, temperamen berubah menjadi baik, dan setiap orang saling menghormati, maka telah mengubah hidupnya sendiri.” 

Yuan Liao Fan mulai menyesali diri sendiri. Nama aslinya adalah Xue Hai, tapi mulai hari ini, dia mengganti namanya menjadi “Liao Fan”. Karena dia telah “memahami” prinsip untuk membangun takdir kehidupan, dan tidak ingin jatuh ke dalam dunia “fana”, sehingga disebut “Liao Fan” (memutuskan fana). Selain itu, dia berkata akan melakukan tiga ribu perbuatan baik untuk membalas leluhur, langit dan bumi. 

Guru Yun Gu memberinya sebuah buku jasa kebajikan, dan memintanya untuk mencatat apa yang dia lakukan setiap hari. Sejak hari itu, Yuan Liao Fan setiap hari mengingatkan dirinya untuk tidak semena-mena. Bertahun-tahun kemudian, Yuan Liao Fan telah berubah, tidak hanya memiliki banyak anak dan cucu, tetapi juga penuh ketenaran, dia adalah “orang berbakat dalam sastra dan ilmiah” yang langka dalam sejarah.

 

2017-01-22 卢台长悉尼《玄艺综述》大型解答会 – 幸遇佛法光明心,开悟人生闻佛音

你知道吗,命运是可以改变的?修养内心,增加道德,就可以改变命运

明朝有个人叫袁了凡,曾经遇到一个算命很准的人,说他未来的事情全部验证。当时袁了凡心里就有了一种“顺天应命”的人生态度,觉得人的一生全部都是注定的,所以随它去,自己也不去努力。有一年,他去拜访一位名叫云谷的禅师。云谷禅师对他说:“你知道吗,命运是可以改变的?修养内心,增加道德,就可以改变命运。”并跟他说了很多过去的经典。袁了凡告诉禅师,按算命的说法,他自己考不上进士,而且没有儿子。云谷禅师问:“你自己想一想,你能考上进士吗?应该有儿子吗?”袁了凡想了很久,说“不应该”,并承认他自己性格上有很多缺点,性格急躁,心胸不够开阔,不能容忍别人,有时还仗着自己的聪明来压别人,非常任性,说话不注意,脾气不好,冷漠,喜欢喝酒,经常不睡觉彻夜玩,不保养身体等。他认为这些都说明自己道德水平不够,也不应该在人间有福气。

云谷禅师说:“孔先生算你不登科第、不生儿于,这是天之作孽,是你前世所作的业报,是可以违反它、改造它的。你只要尽力去作善事,多积阴德,聚集自己所作之福气,哪里自己会得不到享受呢?《易经》说‘积善之家必有余庆,积不善之家必有余殃’;《周书》也说‘无命无常,修德为要’,意思就是说一个人没有很长的寿命、没有很好的福分,如果修自己的德,可以延长寿命,可以让家里变得很富有。古人不欺人。所有幸福都是我们自己求得的。祸福不是天掌握,也不一定完全是天注定的,一定要靠自己去改变。很多人家里一天到晚吵架,学佛修心之后,念经了,脾气改好了,大家相互尊敬,就改了自己的命。”

袁了凡就开始忏悔自己。他原名学海,从这一天起就改名叫“了凡”。因明“了”立命的道理,不愿再堕落“凡”尘当中,所以叫“了凡”。并且他说要做三千件善事,以报答天地祖宗。云谷禅师给他一个功德本,让他每天记录自己做过的事情。从那天起,袁了凡每天都提醒着自己不放任。多年以后,袁了凡改变了,不仅儿孙满堂,而且功名满满,是历史上少有的“文理全才”。 

Mengendalikan pikiran pada satu tempat, menaklukkan kebiasaan buruk dari kehidupan-kehidupan lampau 制心一处,调服累世的习气

Bai Hua Fo Fa jilid 7, bab 24 (Menundukkan sifat buruk dari kehidupan-kehidupan lampau) – kutipan

Mengendalikan pikiran pada satu tempat, menaklukkan kebiasaan buruk dari kehidupan-kehidupan lampau

Harus mengerti bahwa, “Mengendalikan pikiran pada satu tempat”, yaitu mengendalikan pikiranmu sendiri pada satu tempat, kalian pada saat melafalkan paritta, terkadang hati sangat kacau, banyak pikiran yang mengganggu , maka kamu harus menempatkan pikiranmu memikirkan Guan Shi Yin Pu Sa, mendengarkan suaramu sendiri konsentrasi melafalkan paritta, maka disebut mengendalikan pikiran pada satu tempat.

Menempatkan pikiranmu pada satu tempat, barulah mencapai pencerahan yang sesungguhnya, baru benar-benar bisa mengerti bagaimana kamu tercerahkan. Pencerahan yang sesungguhnya  adalah mengendalikan pikiran, kamu baru akan peka, baru bisa memiliki kesadaran. Pikiranmu tidak tenang, bagaimana kamu bisa merasakan? Kamu tidak memiliki perasaan, bagaimana kamu bisa tersadarkan?

Hari ini kalian semua praktisi Buddhis, bukankah dikarenakan setelah melafalkan paritta dan menyembah Buddha kemudian bisa merasakan? Kalian baru akan memiliki perenungan. Dalam diri kita memiliki banyak sekali kekurangan, kita ingin mengendalikan ini semua, ingin mengendalikan semua sifat buruk dari kehidupan-kehidupan sebelumnya, harus mengerti bagaimana menaklukkannya, harus menggunakan ajaran Buddha Dharma untuk menaklukkannya, menaklukkan dengan mengandalkan ketenangan pikiran sebagai landasan.

Jika orang ini setiap menghadapi masalah apa saja, segera berkata:“Tidak apa-apa, saya pikir-pikir dulu, saya akan mengaturnya, saya akan menanganinya.” Maka orang ini memiliki pikiran yang menaklukkan, sesungguhnya orang ini memiliki ketenangan pikiran, bisa menenangkan pikirannya.

 

白话佛法(七) 24、【调伏累世的习性】(节选)

制心一处,调服累世的习气

要明白,“制心一处”,就是把自己的心制服在一个地方,你们在念经的时候,有时候心很杂乱,杂念横飞,你就要把自己的心处在想着观世音菩萨的位置,听着自己的声音专心念经,那就叫制心一处。把自己的心放在一个地方,才能证得真正的觉悟,才能真正地明白你是怎样觉悟的。

真正的觉悟是把心收住了,你才会觉,才能悟啊。你的心不安定,你怎么会有感觉呢?你没有感觉,你怎么会开悟啊?你们今天所有学佛的人,不就是因为念经拜佛之后,有感觉了吗?你们才会有感悟啊。我们身上有很多缺点,我们想把这一切都制服掉,想制服一切累世的习性,一定要懂得调伏,要用佛法来调伏它,调伏就是靠禅定为基础。如果这个人碰到什么事情,马上说:“没有关系,我想一想,我会安排的,我会处理的。”这个人就有调伏之心,实际上这个人就有禅定,心能够定得下来。

Bertobat atas kebiasaan buruk harus dilakukan secara menyeluruh 忏悔毛病要彻底 

BHFF jilid 7, bab 17 [Bertobat atas kebiasaan buruk, menyucikan tempat pembinaan] – kutipan

Bertobat atas kebiasaan buruk harus dilakukan secara menyeluruh

Pertobatan adalah bertobat atas kebiasaan dari kehidupan-kehidupan sebelumnya. Contoh sederhana, orang ini suka mencuri, akhirnya akan ditangkap orang lain, itu dikarenakan sejak kecil mencuri sesuatu, sehingga membuahkan hasil di hari ini, jika sungguh-sungguh bertobat, dia harus katakan kepada guru: “Guru, dikarenakan saya sejak kecil tidak serius belajar, sehingga saya memiliki kebiasaan buruk ini, kelak saya tidak akan seperti ini lagi, saya bertobat sejak kecil hingga sekarang, kemarin saya melakukan suatu hal buruk, besok saya pasti tidak akan lakukan lagi.”

Namun dikarenakan sudah berakar di sana, kelak masih akan tumbuh karma buruk dan jalinan hubungan buruk dari kehidupan-kehidupan sebelumnya, dia masih akan mencuri, oleh sebab itu harus lakukan pertobatan besar, pertobatan kecil tidak dapat menyelesaikan masalah.Setelah kamu bertobat, kamu akan berubah menjadi semacam alat Dharma yang suci, mengapa? Sama seperti suatu tempat pembinaan yang bersih, karena setelah kamu bertobat, kamu membersihkan kotoran dalam jiwamu, serta membiarkan segala hal kotor tersebut meninggalkan ragamu, raga dan jiwa, pikiran kamu akan menjadi tenang dan bersih, bagaikan suatu tempat pembinaan yang bersih, Bodhisattva bisa kapan saja menetap di dalam hatimu.

Oleh sebab itu bertobat adalah hal yang paling penting, bertobat sama seperti terus menggosok dan mencuci di alam manusia, kamu akan menjadi alat Dharma, sekali Bodhisattva menetap di dalam tubuhmu, Bodhisattva bisa menggunakan alat ini untuk memperkenalkan Dharma kepada orang lain, membantu orang lain, bisa menyelamatkan orang lain. Jika tidak bersih, bagaimana bisa menjadi alat Dharma? Kamu telah memiliki tempat pembinaan yang suci, kamu bisa menampung keberadaan Dharma yang suci, karena kamu sudah menjadi alat Dharma, oleh sebab itu, kamu baru bisa membiarkan ajaran Buddha Dharma menetap di dalam hatimu.

 

白话佛法(七) 17、【忏悔习气 清净道场】(节选)

忏悔毛病要彻底 

忏悔是忏悔自己累生累世的习惯。举个简单例子,这个人喜欢偷东西,最后又被人家抓住了,就是因为从小就偷点东西,才有今天的果,如果真忏悔,他必须跟老师说:“老师啊,我就是从小没有好好地学习,我才有这个坏习惯,我以后真的不这样了,我从小时候一直忏悔到现在啊,我昨天做了这件坏事,我明天肯定不做了。” 可是因为有根在那里,下次还会长出来孽障和累世的怨结,他还会再偷,所以,要大忏悔,小忏悔是解决不了问题的。

当你忏悔了之后,你的人就会变成一种清净的法器,为什么?就像一个清净的道场一样,因为你忏悔了之后,就是打扫了自己心灵当中肮脏的东西,让那些肮脏的东西统统地离开了你的身体、肉体和灵魂,你的心就得到安定和干净,就像一个干净的道场一样,菩萨可以随时地常住在你的心中。所以忏悔是最重要的,忏悔相当于在人间不断地擦洗和洗涤,你就变成了一个法器,菩萨一住在你的身上,菩萨就可以用你的法器去度人,去帮助人家,可以去救人。如果不干净,怎么可以成为法器呢?你拥有了清净的道场,你就能承受清净的法留,因为你已经成为一种法器了,所以,你才能让这些佛法留在你的心中。

Membina perilaku bertujuan untuk mengubah kebiasaan buruk dan tidak ternodai 修行就是改习气,除污染

BHFF 10, bab 9 【Pikiran kosong terhadap segala hal, mana mungkin ada debu kotoran di dalamnya? 】- kutipan

Membina perilaku bertujuan untuk mengubah kebiasaan buruk dan tidak ternodai.

Mengubah kebiasaan buruk yaitu menghilangkan noda, inilah pembinaan perilaku. Apa itu kebiasaan buruk? Yaitu kebiasaan sehari-hari, membersihkan noda, adalah tidak memiliki kebiasaan buruk lagi, seseorang memiliki satu kebiasaan, namun sudah ternodai, maka itu merupakan kebiasaan buruk, jika kebiasaan seseorang tidak ternodai, maka itu merupakan pembinaan perilaku.

Apa yang dipelajari dari sifat kosong? Harus memahami Bodhicitta, yaitu benih para umat Buddhis. Harus belajar memahami Bodhicitta, hati yang berwelas asih, itulah benih yang ditanam oleh kita para umat Buddhis. Ketika seorang umat Buddhis memiliki hati yang berwelas asih, dia sudah menanam bodhicitta… Ketika seseorang sedang memohon kepada Buddha, harus meniti jalan kebuddhaan dan menyelamatkan makhluk hidup. Kamu sembari memohon kepada Buddha, kamu harus sembari memperkenalkan Dharma kepada makhluk hidup.

Jika kamu hanya memohon kepada Buddha, tidak paham untuk memperkenalkan Dharma kepada makhluk hidup, kamu tidak bisa mencapai Bodhicitta… Harus selalu menjaga sila membina diri mengubah takdir, yaitu kamu harus menjaga sila, apa yang tidak boleh saya lakukan, apa yang boleh dilakukan, kamu baru bisa mengubah takdir.

Bagaimana nasib manusia berubah? Itu dikarenakan kamu sudah menjaga sila, kamu sudah tidak membunuh makhluk hidup, kamu tidak serakah lagi, kamu tidak memiliki hati yang penuh kebencian, kamu sudah paham untuk berwelas asih, nasibmu baru secara perlahan-lahan berubah, keberuntunganmu juga akan datang secara alami.

Darimana keberuntungan itu berasal? Keberuntungan berasal dari pembinaan diri yang dilakukan secara perlahan-lahan, maka disebut sebagai membina keberuntungan, membina usia, keberuntungan bisa dibina, usia juga bisa dibina.

Bagaimana membina berkah? Sering memberi berkah kepada orang lain, maka kamu akan memiliki berkah.

Bagaimana usia (masa hidup) itu berasal? Sering membantu orang lain melepaskan makhluk hidup untuk memperpanjang umur, maka usiamu sendiri akan datang, ini disebut membina berkah membina usia.

 

白话佛法(十) 9、【心空一切 何处惹尘埃】(节选)

修行就是改习气,除污染

改习性就是要去除污染,这就是修行。习性是什么?就是习惯,去除污染,就是没有坏习惯。一个人有一个习惯,但是污染了,那么就是恶习,如果一个人的习惯没有被污染,那么就是修行。学会空性是什么?要懂菩提心,就是佛子因。就是要学会懂得菩提心、慈悲的心,那就是我们佛子种下的因。当一个佛子拥有慈悲心的时候,他就种下了菩提心。……一个人在求佛的时候,要上求佛道,下化众生。你一边求佛,你一边必须要度众生。如果你只求佛,不懂得度众生,你这个人成不了菩提心。……要经常地持戒修心改变命运,就是你必须要持戒,我什么不能做、什么能做,你才能改变命运。

人的命运是怎么改变的呢?是因为你持戒了,你不杀生了,你不贪了,你没有瞋恨心了,你懂得慈悲了,你的命运才开始慢慢地改变,你的福分也会自然来了。福分是怎么来的?福分就是自己慢慢地修来的,所以叫修福、修寿,福气可以修,寿命也可以修。福是怎么修的?经常给人家福,你就有福了。寿命是怎么来的?经常帮人家放生去延寿,你自己的寿就来了,这就叫修福修寿。

Mengetahui diri sendiri telah berbuat kesalahan, mengapa masih tidak bisa diubah? 为什么知道自己做错还改不掉?

Wenda20130104  52:05

Mengetahui diri sendiri telah berbuat kesalahan, mengapa masih tidak bisa diubah?

Pendengar wanita: Karena biasanya kita dalam proses pembinaan diri akan menyadari beberapa kekurangan dan kesalahan pada diri sendiri, namun sangat sulit diubah dalam sekejap.

Kondisi yang sering muncul adalah, saya menyadari telah berbuat kesalahan, namun dilain kesempatan ketika menghadapi situasi yang sama, kembali berbuat kesalahan, setelah dilakukan kemudian hati kembali menyesalinya: “Kenapa saya bisa begitu, berbuat kesalahan lagi, sangat menyesalinya.”

Ingin bertanya pada Master, jelas-jelas mengetahui itu salah namun tidak bisa mengubahnya, proses seperti ini apakah akan menimbulkan lebih banyak karma buruk baru?

Master menjawab: Tentu saja, 100%. Seseorang menyadari dirinya membuat kesalahan namun masih tidak bisa mengubahnya, Pertama, tekad tidak mencukupi;

Kedua, tidak diberkati Bodhisattva;

Ketiga, tidak memiliki kebijaksanaan;

Ada lagi pembinaan diri tidak cukup, karma buruk masa lalu terlalu mendalam….. semua ini menyebabkan dia tidak bisa berubah, tidak bisa berubah maka kamu membuat dirimu menderita.

Orang ini berkata: “Jika saya melihat alkohol maka akan meminumnya, saya tidak bisa berubah.” Maka maaf, liver akan rusak. Apa daya? (Ya) Banyak pria berkata: “Aduh, saya sudah menikah, anak sudah tumbuh dewasa, namun saya tidak bisa berubah, begitu melihat wanita akan menyukainya.” Sudahlah, maaf, kamu pasti melakukan kesalahan dalam hidup, maka rumah tanggamu akan retak.

Membina diri untuk mengubah nasib, membina diri untuk mengubah keberuntungan, harus diubah, tidak ada yang tidak bisa diubah, orang yang tidak bisa berubah di dunia ini adalah orang yang tidak memiliki tekad (Baik, sudah mengerti, kami pasti akan sungguh-sungguh memperbaikinya)

 

Wenda20130104  52:05

为什么知道自己做错还改不掉?

 

女听众:因为我们平时修的过程中会认识到自己的一些缺点一些错误,但是很难一下子改掉。经常会出现的情况就是,我知道错了,但是下次碰到这个情况又做错了,做完之后心里又开始后悔:“我怎么会这样呢,又做错了,很忏悔。”想问师父,明明知道不对但是改不掉,这样子的过程是不是会产生更多新的业障啊?

台长答:那当然,百分之一百的。一个人知道自己做错还改不掉,第一、毅力不够;第二、菩萨没有加持;第三、没有智慧;还有自己修心不够,过去的业障太深……所有种种才造成了他改不掉,改不掉就是自己找苦吃了。这个人说:“我看见酒就是要喝,我就是改不掉。”那对不起,肝就坏掉了。有什么办法?(嗯)很多男人说:“哎呀,我结了婚了,孩子都这么大了,我就是改不掉,看见女人就是喜欢。”好了,对不起,那你一定犯错误在生活上,那你的家一定破掉。修心就是改命,修心就是改运,必须要改,没有什么改不掉的,活在世界上改不掉的人就是没有毅力的人(好的好的,明白了,我们一定会好好改正的)

Mengamati kebiasaan buruk diri sendiri 照见自己的毛病 

Wejangan Video BHFF Episode 79【Bukan berwujud bukan kosong, tanpa halangan tanpa rintangan 】- kutipan

Mengamati kebiasaan buruk diri sendiri

Menggunakan kesetaraan hati sebagai cermin, sering bercermin apakah tindakan yang kamu lakukan telah memandang rendah orang lain, apakah dalam berperilaku kamu telah mengamati berbagai kekurangan yang terdapat pada diri sendiri; Yang tidak seharusnya dimiliki yaitu keserakahan, kebencian, ketidaktahuan, kesombongan dan kecurigaan, semuanya harus diamati.

Kamu harus melihat pemikiran tentang kekosongan, yang berarti apakah kamu memiliki perasaan terhadap masa depan yang besar, apakah kamu melihat masa depan. Apakah kamu memiliki pikiran kosong, yang berarti kamu dapat melepaskan mentalitas diri sendiri, jangan terjerat ke dalam kerisauan-kerisauan kecil, satu patah kata, suatu hal, maka pikiranmu merupakan pandangan kosong.

Kamu amati dunia ini seluruhnya bersifat kosong, ia tidak akan menyakitimu, tidak akan membuatmu menjadi risau. Ini karena kamu telah melihat kerisauan dan kesedihan yang sesungguhnya, sehingga kamu telah menjauh dari realita melihat kebenaran duniawi yang sesungguhnya, sehingga kamu tidak dapat mencerminkan dirimu sendiri, juga tidak bisa mengamati keserakahan, kebencian, ketidaktahuan, kesombongan dan kecurigaan pada dirimu sendiri, maka akan menyembunyikan akar sifat buruk sendiri. Mengapa akar sifat buruk kebanyakan orang sangat berat? Karena ia tidak melihat kebiasaan buruk pada diri sendiri.

 

白话佛法视频开示 第79集【非色非空 无阻无碍】(节选)

照见自己的毛病 

用平等心当镜子,经常照一照你做的行为有没有看不起别人,你的为人有没有照见自己身上的各种缺点;自己身上不该有的贪瞋痴慢疑,全部都应该照见。

你应该看到空观的思维,也就是你有没有那种大的未来的感觉,有没有看到未来。你有没有空观的思维,就是你能够放空自己的心态,不要纠结在那些小小的烦恼、一句话、一件事中,你的思维就是空观了。你观察这个世界整个都是空性的,它不会给你带来伤害,不会给你带来烦恼。

只是因为你自己看到了它实实在在的烦恼和忧伤,所以你远离了看破红尘的那种实相,所以就不能照出自己,也观照不了自己身上的贪瞋痴慢疑,就会让自己的劣根性遁形。很多人的劣根性为什么这么重?因为看不见自己身上的毛病。

Karakter anak-anak yang seperti apa yang disukai Bodhisattva? 菩萨喜欢什么性格的孩子

wenda20151227A  38:36

Karakter anak-anak yang seperti apa yang disukai Bodhisattva?

Pendengar pria: Di seminar Dharma, Master mengatakan bahwa karakter yang kita miliki di alam manusia akan tetap ada ketika kelak menjadi Bodhisattva di alam langit. Tetapi Bodhisattva harus menjalankan jalan Bodhisattva di alam manusia, harus menjalin jodoh baik secara luas dan membimbing orang yang berjodoh secara luas. Mohon tanya Master, apakah karakter Bodhisattva kebanyakan ekstrovert (terbuka)? Karakter seperti apa yang paling disukai oleh Guan Shi Yin Pu Sa?

Master menjawab: Guan Shi Yin Pu Sa paling menyukai anak yang welas asih, Guan Shi Yin Pu Sa paling menyukai anak yang dapat bersabar dan bertoleransi terhadap orang lain. Jangan membuat diri sendiri susah. Karakter Guan Shi Yin Pu Sa relatif tertutup. Apakah kamu mengerti?

Setiap Bodhisattva berbeda, sebenarnya Bodhisattva ingin kita menggunakan metode yang luar biasa, karakter masing-masing orang dapat membimbing orang yang berbeda. Misalnya, jika kamu lebih introvert (tertutup), maka banyak orang yang introvert akan menyukaimu, atau orang yang ekstrovert sangat menyukaimu, maka kamu dapat membimbingnya.

Sebenarnya, semua karakter dibutuhkan, tidak harus disatukan, dan semua ekstrovert. Jika semua ekstrovert, orang-orang juga tidak dapat menerimanya, bukan? (Ya. Saya merasa bahwa orang introvert tidak cocok untuk menjalin jodoh baik dan membimbing semua makhluk) Bisa. Orang yang lebih tertutup bisa menulis, benar tidak? Menulis sesuatu, tulis kesaksian, membimbing orang.

 

wenda20151227A  38:36  玄艺问答  

菩萨喜欢什么性格的孩子

男听众:师父法会讲,在人间什么性格以后到了天上做菩萨也会保留原来的性格。不过,菩萨要在人间行菩萨道,广结善缘,广度有缘。请问师父,菩萨的性格应该大多是外向型的吧?观世音菩萨最喜欢什么样性格的孩子?

台长答:观世音菩萨最喜欢的是慈悲的孩子,观世音菩萨最喜欢的是能够容忍、宽容别人的孩子,不要去让自己难受。观世音菩萨的性格是比较内向的。明白了吗?每位菩萨都不一样,实际上菩萨就是要我们用妙法,每个人的性格可以度不同的人。比方说你这个人比较内向,那么很多内向的人喜欢你,或者是外向型的人很喜欢你,实际上你就可以度他了。实际上每个性格都需要的,并不是要统一的,都是外向型的,都是外向型的人家受不了啊,对不对啊?(对。感觉性格比较内向的话不好在人间结善缘,度众生)有,可以的。有的人性格比较内向,人家可以写啊,对不对啊?写东西,写感言,度人啊。

 

Karakter seseorang dapat mempengaruhi nasib hidupnya 人的性格影响着人一生的命运

Karakter seseorang dapat mempengaruhi nasib hidupnya

Pada zaman dulu, terdapat tiga bersaudara yang ingin mengetahui nasib mereka, maka mereka pergi ke seorang bijak. Setelah mendengar niat dari ketiga bersaudara, orang bijak itu berkata: Oh, di Kerajaan Tian Lan yang jauh, di Kuil Daguo, terdapat sebuah mutiara yang tak ternilai bernama ‘Ye Ming Zhu’. Jika kalian pergi untuk mendapatkannya, apa yang akan kalian lakukan?

Kakak tertua terlebih dahulu berkata: Saya pada dasarnya hidup dengan sederhana, dan ‘Ye Ming Zhu’ hanyalah mutiara biasa di mata saya, jadi saya tidak akan mengambilnya.

Adik laki-laki kedua membusungkan dadanya dan berkata: Tidak peduli berapa banyak kesulitan dan rintangan, saya pasti akan mendapatkan ‘Ye Ming Zhu’.

Adik ketiga berkata dengan wajah muram: “Perjalanan untuk pergi ke Kerajaan Tian Lan begitu jauh dan sangat bahaya. Saya khawatir nyawa saya sudah melayang sebelum saya mendapatkan ‘Ye Ming Zhu’.”

Setelah mendengarkan jawaban mereka, orang bijak itu tersenyum dan berkata: Haha, bukankah kalian sudah mengetahui nasib kalian?

Kakak tertua pada dasarnya hidup sederhana, tidak mengejar ketenaran dan keuntungan, akan sulit baginya untuk menjadi kaya dan terhormat di masa depan, tetapi karena kehidupannya yang sederhana, ia akan menerima bantuan dan perhatian dari banyak orang.

Kakak kedua memiliki karakter yang gigih dan tegas, tekad yang kuat, dan tidak takut akan kesulitan, diprediksi akan memiliki masa depan yang cerah dan kemungkinan bisa menjadi orang hebat.

Karakter adik ketiga lemah dan penakut, ragu-ragu saat menghadapi masalah, kemungkinan dia ditakdirkan tidak dapat mencapai kesuksesan.

Karakter seseorang mempengaruhi nasib hidupnya. Kalian ingat kata-kata Master, ketika kalian sedang menabur perilaku, yang kalian tuai adalah kebiasaan; Setelah kalian menabur kebiasaan, yang kalian tuai adalah karakter; Ketika kalian menabur karakter, yang kalian tuai adalah nasib.

Jadi, seseorang harus memahami bahwa kebiasaan buruk dari ketidaktahuan dapat menyebabkan kesulitan dalam hidupmu.

Master memberi tahu kalian semua, budaya tradisional Tiongkok telah mengatakan bahwa “ji xing cheng xi — perilaku yang terakumulasi akan menjadi kebiasaan”, “ji xi cheng xing — kebiasaan yang terakumulasi akan menjadi sifat”, “ji xing cheng ming — sifat yang terakumulasi akan menjadi nasib”. Semua ini menunjukkan bahwa betapa pentingnya karakter.

Oleh karena itu, karakter seseorang menentukan nasib seseorang. Karakter yang berbeda menentukan nasib orang yang berbeda. Semoga kita praktisi Buddhis harus memiliki hati yang lapang, harus berpikiran terbuka. Tersenyum menghadapi hidup, memandang dunia ini dengan penuh harapan.

 

Sumber: Seminar Dharma Master Jun Hong Lu di Kuala Lumpur – Malaysia, 13 Desember 2015. “Membuka Pintu Welas Asih dan Menciptakan Dharma Dalam Kehidupan.”2015-12-13 卢台长马来西亚 吉隆坡《玄艺综述》万人现场解答会 – 开启慈悲之门 缔造佛法人生

 

人的性格影响着人一生的命运

从前有三个兄弟,他们想知道自己的命运,于是他们就去找了一个智者。这位智者听了他们三兄弟的来意之后说:哦,在遥远的天国,在大国寺里面,有一颗价值连城的明珠叫夜明珠,如果你们去取的话,你们会怎么做呢?大哥首先说:我生性淡泊,夜明珠在我的眼睛里只不过是一颗普通的珠子,所以我不会前去拿。二弟挺着胸脯说:不管有多大的艰难险阻,我一定要把夜明珠拿回来。三弟则愁眉苦脸地说:去天国路途遥远,而且诸多风险,恐怕还没有取到夜明珠,我的人就没有命了。听完他们的回答,这位智者微笑着说:哈哈,你们的命运不就知晓了吗?大哥生性淡泊,不求名利,将来很难荣华富贵,但也正因为自己对人生的淡泊,他会无形当中得到很多人的帮助和照顾。二弟性格坚定果断,意志刚强,不畏困难,预测其前途无量,也许会成大器。三弟性格懦弱胆怯,遇事犹豫不决,恐怕命中注定难成大事啊。

人的性格影响着人一生的命运,你们记住台长告诉你们的话,当你们在播种行为的时候,你们收获的是习惯;你们播种了习惯之后,你们收获的是性格;当你们播种了性格的时候,你们收获的就是命运所以,一个人要理解,不好的无明习惯会造成你一生的坎坷。台长告诉大家,中国传统文化早就讲过积行成习,行为累积成为习惯,积习成性,积性成命,这些都说明了性格的重要,所以一个人的性格决定了一个人的命运,不同的性格决定了不同人的命运,希望我们学佛人心胸要开阔,要想得通,哈哈一笑,人间何处没有芳草啊。

 

Sekecil apapun kebiasaan buruk itu juga dapat membentuk karma buruk 再小的不良习气都会形成业障 

Wenda20150102  36:51

Sekecil apapun kebiasaan buruk itu juga dapat membentuk karma buruk

Pendengar wanita: Master, apa hubungan antara kebiasaan buruk dan karma buruk? Apakah hubungan dari sebab akibat? Apakah karena memiliki kebiasaan buruk hingga menimbulkan karma buruk?

Master menjawab: Benar, kalimat ini benar, karena jika memiliki kebiasaan yang tidak baik, maka akan mendapatkan akibat yang buruk, bukankah ini adalah sebab akibat? (Jika ada beberapa kebiasaan buruk, bukan kejahatan, namun juga tidak sesuai standar Bodhisattva, apakah secara perlahan-lahan juga akan menimbulkan karma buruk bukan?) Iya.

Contoh sederhana, kamu katakan kebiasaan buruk yang tidak menyakiti orang, “Saya suka makan tanpa mencuci tangan, saya tidak mencuci tangan ketika makan”, saya bertanya padamu, apakah akan mendapat balasan karma? Jika usus dan lambung kamu tidak baik, maka di dalam perutmu sering memiliki bakteri, terdapat cacing gelang, bukankah itu merupakan balasan karma?

(Benar. Jika kita berikrar ingin memutuskan kebiasaan buruk tertentu, sebenarnya yang satu adalah tidak membuat sebab buruk yang baru, yang lainnya adalah menghapus karma yang lalu, benar bukan? Juga sama seperti bertobat bukan?) Benar, untuk beberapa hal lama, selama kamu berikrar untuk tidak melakukan lagi, secara perlahan-lahan kamu pasti bisa menghapus balasan karma ini.

 

Wenda20150102  36:51

再小的不良习气都会形成业障 

女听众:师父,习气和业障是一个什么关系?是因果关系吗?因为有习气所以产生业障吗?

台长答:对啊,这句话一点不错,因为有不良习气的话,就产生不良的恶果,这不就是因果吗?(如果有一些习气,也谈不上什么恶,但是也不符合菩萨的标准,慢慢也会产生业障是吗?)会。举个简单例子,你说不伤人的习气,“我自己就是喜欢不洗手吃饭,吃东西我就不洗手”,我问你,会不会有果报啊?你的肠胃就不好,你就会经常肚子里有细菌、有蛔虫,那是不是果报出来了?(是。如果我们发愿要断自己的某些习气的话,其实一个是不造新的恶因,再一个也是在消以前的业障了是不是?也是像忏悔一样是吧?)对啊,本身对一些旧的东西,你只要许个愿不做了,你一定会慢慢地消除这个果报的。